Penggunaan gorden atau trail kini telah tergusur semenjak kedatangan sticker kaca. Salah satu jenis sticker yang biasa digunakan oleh kaca film adalah sticker sandblast. Sticker ini memiliki variasi yang bisa menyesuaikan desain rumah anda. Berikut ini adalah tipe-tipe sticker sanblast.
Jenis-jenis Kaca Film Sandblast
Sticker sanblasting ialah proses instalasi atau pemasangan sticker sehingga menciptakan efek buram dari luar atau dalam ruangan. Pandangan dari luar akan terbatasi oleh sticker buram ini, sehingga sticker kaca sandblast sangat cocok dipasang untuk ruangan yang membutuhkan sedikit privasi.
Berikut ini adalah jenis-jenis dari sticker sandblast:
Sandblast polos
Sanblast polos memiliki tingkat keburaman yang masih transparan namun tidak memberikan sifat tembus pandang yang kuat. Sehingga masih berguna untuk menjaga privasi di dalam ruangan.
Sanblast polos masih terbagi ke dalam beberapa kategori.
Sandblast tidak pekat dan tidak tipis berguna untuk ruangan di gedung, kantor, atau rumah. Tingkat keburaman dari sticker ini tidak berlebihan, sehingga masih memungkinkan untuk melihat ke dalam.
Sandblast pekat digunakan untuk kamar mandi, ruang sefer, toilet. Sticker ini cocok untuk menjaga privasi secara penuh karena sticker menghalangi pandangan dari luar secara penuh.
Sandblast motif
Apabila anda menginginkan sticker kaca sanblast yang menambah estetika rumah, maka sandblast motif adalah pilihan yang tepat. Sandblast motif adalah inovasi terbaru dari sticker kaca untuk memenuhi permintaan konsumen yang menginginkan kaca bermotif.
Biasanya pabrik telah menyiapkan berbagai motif sehingga anda tinggal memilih motif mana yang disukai dan cocok untuk suasana rumah atau kantor anda. Meskipun bermotif, sticker ini juga masih tetap berfungsi layaknya sanblast pada umumnya.
Sandblast custom
Inovasi terakhir dari sticker sanblast adalah sticker sandblast custom. Dengan sticker custom, anda bisa membuat motif tampilan kaca sesuai dengan keinginan. Misalnya anda ingin mencetak logo perusahaan pada kaca anda, maka ada baiknya untuk menggunakan sticker sandblast yang satu ini.
Fungsi sticker sandblast
Pemasangan sticker sandblast biasanya memiliki tujuan tertentu. Karena sticker sandblast memang diciptakan untuk menyejukkan ruangan, sticker sandblast memiliki teknologi penolak panas sehingga suhu ruangan tetap terjaga.
Selain berfungsi untuk menyejukkan ruangan dan mempercantik tampilan rumah, sticker sandblast juga memberikan perlindungan terhadap kaca dari jamur dan lumut serta goresan-goresan akibat benda tajam.
Sticker sandblast juga memberikan rasa nyaman terhadap penghuni ruangan. Karena sticker sandblast memiliki fungsi untuk mengaburkan pandangan dari luar ruangan sehingga privasi anda lebih terjaga.
Usai sudah pembahasan sticker kaca sandblast ini. Dengan segala fungsi yang dimilikinya, sticker sandblast cocok dipakai untuk segala bangunan baik untuk pribadi atau kegiatan komersil. Terima kasih karena telah menyimak artikel ini sampai akhir.
.